animasi-bergerak-tasmanian-devil-0015                                                                                                                          animasi-bergerak-tasmanian-devil-0015

Jumat, 24 April 2015

Solusi & Perbaikan Error B200 pada Printer Canon IP2770

Sebelumnya saya sudah membahas mengenai Error B5200 Printer Canon IP2770 dan Error B5100 Printer Canon IP2770. Untuk postingan kali ini saya mau membahas sedikit mengenai Error B200 pada Printer Canon IP2770. Sampai sekarang ini permasalahan printer Canon ip2770 error B200 hanya diselesaikan dengan cara - cara yang sifatnya sementara dan juga mungkin sudah banyak cara lain yang telah di coba oleh rekan - rekan. 

Disini saya juga mau berbagi sedikit pengalaman dan share serta bertukar informasi mengenai permasalahan ini dari rekan – rekan. Mohon koreksinya para rekan – rekan jikalau ada kesalahan, menurut pengalaman saya pribadi dari Usaha Warnet yang sudah saya jalankan selama hampir 8 tahun ini.

Ada beberapa faktor – faktor penyebab Error B200 pada Printer Canon IP2770, diantaranya ; 
1.Power Supply yang sudah tidak stabil ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200 
2.Cartridge ( kemungkinan kecil bisa terjadi ) Error B200 
3.Resistor ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200 
4.PCB atau mainbord printer terjadinya korsleting akibat Power Supply yang sudah tidak stabil ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200 
5.Ada juga yang berpendapat mengistirahatkan printer selama beberapa waktu tertentu, ada yang 3 hari, 1 minggu bahkan mungkin 1 bulan dengan mencabut semuanya mulai dari kabel power, dan catridge. 

Nah, menurut dari pengalaman dan pendapat saya, dari 5 faktor penyebab di atas penjelasan, solusi dan cara memperbaikinya begini : 
1.Power Supply yang sudah tidak stabil ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200, kenapa demikian karena bisa jadi tegangan arus listrik di rumah yang tidak stabil sehingga mengakibatkan kerusakan terutama untuk barang – barang elektronik. Untuk printer yang baru pakai 2 atau 3 bulan apalagi jarang di gunakan kemungkinan besar bisa terjadi Error B200 dari Power Supply yang sudah tidak stabil dan untuk Printer yang sudah lama di pakai entah itu 1- 1,5 tahun dan sering di gunakan terutama Untuk Warnet atau Kantor lebih baik saya sarankan untuk mengganti atau membeli Printer yang baru saja. Karena printer yang usia pakainya udah lama biasanya kalau di servis gak akan bertahan lama pemakaiannya. Untuk mengganti Power Suplay kamu bisa membukanya pelan – pelan jangan sampai jepitan yang mengunci power suplay itu patah. lihat gambarnya : 


2.Cartridge Error ( kemungkinan kecil bisa terjadi ) Error B200, kenapa saya berani bilang kemungkinan kecil bisa terjadi karena kalau Catridge yang error biasanya konektor Catridge atau Chip Catridge kotor biasanya akibat terkena tinta atau bisa juga akibat pasang cabut catridge untuk mengisi tinta bagi yang tidak menggunakan selang infus pada printernya. Untuk Catridge yang kotor konektornya, kamu bisa membersihkan konektornya dengan menggunakan tisu basah secara perlahan.

3.Resistor ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200, kenapa demikian karena jika Power Supply yang sudah tidak stabil rembetannya akan ke komponen lainnya, dan untuk mengganti resistor ini alatnya harus lengkap, mulai dari solder, alat penyedot untuk bekas solderan, kuas atau sikat gigi, lampu, dan kaca pembesar. Sebab resistor ini sangat kecil dan resiko kerusakannya terutama sangat besar akibat suhu panas pada solder jadi kalau alat – alatnya tidak lengkap sangat susah sekali untuk menggantinya. 


4.PCB atau mainbord printer ( kemungkinan besar bisa terjadi ) Error B200, kenapa demikian karena rembetan akibat dari Power Supply yang sudah tidak stabil hampir sama dengan mengganti resistor, dan juga merembet ke komponen lainnya. Untuk yang PCB ini walaupun kita menggantinya dengan tipe PCB dan Printer yang sama langsung 1 komponen PCB secara keseluruhan, kemungkinan juga kecil untuk berjalan dengan baik karena tidak sesuai dengan komponen lainnya seperti dinamonya dan power suplaynya. Untuk membuka PCB ini ada 5 baut yang harus di buka dan untuk mencabut kabel untuk tempat Catridge harus hati - hati, seperti pada gambar


5.Ada juga yang berpendapat mengistirahatkan printer selama beberapa waktu tertentu, ada yang 3 hari, 1 minggu bahkan mungkin 1 bulan dengan mencabut semuanya mulai dari kabel power, dan catridge. Nah untuk yang ini bagi usaha warnet atau kantor sangat tidak cocok kenapa demikian karena bisa memperlambat hasil kerja. 

Sekali lagi maaf nih, menurut pendapat saya pribadi, untuk yang Printernya khusus di gunakan pribadi atau di rumah saja yang keperluannya tidak terlalu mendesak, bisa menggunakan cara – cara seperti yang di atas dan untuk yang bagi Usaha Warnet atau Kantor lebih baik saya sarankan untuk membeli Printer Baru. Karena dari penyebab – penyebab yang di atas terutama yang no 3, no 4, dan no 5 karena saya pernah mengalami kerusakannya jadi sangat memakan waktu untuk mengerjakannya dan bisa menghambat pekerjaan. 
Cuma ini yang bisa sampaikan, jika ada saran atau pendapat dari rekan – rekan mohon informasinya. Sekian dulu dari saya dan terima kasih.

Selamat Datang Para Blogger, Silahkan Tulis Komentar Anda Yang Bisa Membangun Blog Ini Agar Tetap Hidup. Terima Kasih Atas Kunjungannya Ke Blog Sederhana Ini. Selamat Membaca Semoga Bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar